Rabu, 18 Mei 2011

Lewat Hipnotis Indah Dewi Pertiwi mengajak kita Save Our Planet




Sidoarjo, tengah hari di pertengahan bulan , 052011




Hai,...
      Aku belom pernah bahas tentang video klip di blog ku,.. tapi kali ini aku ingin membahas satu klip yang amat menarik perhatianku. Yaitu video "HIPNOTIS"  full version milik Indah Dewi Pertiwi, pemilik hit  Baru Aku tahu Cinta itu Apa , penyanyi multi talent kelahiran Bogor, 30 Januari 1991. 


      Mengapa video ini menarik karena ada hal lain yang ditawarkan kepada pemirsanya, yang disampaikan dengan cara yang berbeda tanpa kita merasa digurui,. tapi kitalah yang menentukan atau mengambil keputusan tentang misi itu.Dan tanpa sadar kita akan setuju dengan hal tersebut.


     Video ini merupakan versi lengkap dari video yang sudah dirilis dan sering kita lihat sebagai official video. Dibandingkan versi tersebut yang funny karena menyertakan  Budi Anduk,.. video karya Anggi Umbara film ini pastinya lebih keren dan kualitasnya bagus banget. Sayangnya tidak diupload dalam wujud HQ atau high quality karena mungkin dengan pertimbangan streamingnya akan terlalu berat. Konon budget yang dikeluarkan untuk membuat klip ini terhitung amat fantastis, banyak orang menyebutnya ini klip mahal,.. wah,...


      Awalnya kupikir apa ya hubungan antara lagu dan klipnya,. sepertinya agak gak nyambung,.. tapi setelah kulihat secara keseluruhan baru kutemukan benang merahnya. Kupikir issue penyelamatan Bumi ini harus jadi issue yang mampu menghipnotis semua yang menonton dan menikmati klip ini , sehingga menganggap issue ini adalah hal yang penting dan harus segera dilakukan.


     Tema yang dipilih oleh Indah Dewi Pertiwi kali ini terbilang lain dari penyanyi kebanyakan dan terhitung berani dalam menuangkan ide nya. Tema yang gak lazim dilirik orang karena visualisasinya amatlah sulit disamping butuh biaya yang banyak juga dibutuhkan kreator yang handal menuangkan ide futuristik macam ini dan seorang visual efek yang ahli di bidangnya.




    
     Pemilihan setting di beberapa tempat yang tak biasa di "Indonesia " bukan di luar negeri,.. sepertinya wujud kecintaan Indah Dewi Pertiwi terhadap negerinya,...namun visualisasinya setelah ditambah efek di sana sini ternyata luar biasa. ada Tanjung Aan dengan karang terjalnya nan eksotis , Sendang Gile dengan air terjun dan alamnya yang masih hijau asri di gunung Rinjani , tiba2 muncul di arena Pertempuran Ambarawa, di atas kapal induk di Laut Jawa, dan ada di berbagai pencakar langit di Jakarta yang di klip ini digambarkan porak poranda terkena Tsunami,.. Dan berbagai scene yang amat memukau yang musti anda lihat sendiri di klip tersebut.






       Ada yang amat mencolok di klip ini,. yaitu efek visual nya,.. seperti efek film- film Hollywood,... semacam Transformer atau Armagedon atau film- film sejenis itu. Semuanya di kemas rapih dan profesional abis. Misalnya nih  ada meteor menembus atmosfer,.. transformasi dari robot luar angkasa menjadi penyanyi dan penari latarnya,. efek menari di dalam air, efek pertempuran di Ambarawa tahun 1945, dan efek pencakar langit Jakarta yang terkena Tsunami,.. wow,.. menakjubkan.








     Klip ini juga membawa misi penyelamatan planet kita yaitu Bumi yang kita cintai tapi tidak berbentuk ceramah yang menjemukan atau pidato yang menggurui ....... melainkan lewat karya seni yang indah,.. sehingga ketika kita menikmati video ini kita dibawa oleh suasana futuristik masa depan,.. bagus,.. mengalir kaya film bergenre tecno ,. tapi di endingnya kita dapat pesan,.. bahwa kita harus berbuat sesuatu,.. satu tindakan kita berarti banyak,.. yaitu keselamatan bumi ini,.. kita ditantang untuk memilih,.. merusak atau menyelamatkan Bumi ini,.. tapi cara penyampiannya,.. ckckckkckc,.. KEREN BO,..


      Intinya,.. Klip ini tidak hanya mengutamakan segi komersial saja,.tidak hanya mementingkan pasar,. tapi juga membawa misi dan visi yang bagus untuk penikmatnya seperti yang ditulis di ending klip ini,...




“The remote is within our selves, the world in your hand, reverse the damage, SAVE THE PLANET” 


    Jadi kitalah yang memegang kendalinya,.. kendali ada di tangan kita, di hati kita,.. mau di rusak atau diperbaiki planet ini,..tapi wanti2nya adalah SELAMATKAN PLANET KITA,...bukankah itu so cool guys,...


Supaya kamu paham yang aku maksud , baiknya tonton sendiri dech video klipnya berikut ini.













    Harapanku di masa masa nanti ada penyanyi yang punya kualitas yang keren seperti Indah Dewi Pertiwi yang multi talented ini,.yang gak pelit ngeluarin duit supaya videonya keren, yang mau belajar dance sampai ke luar negeri supaya kualitasnya setara dengan penari2 serta penyanyi luar negeri, yang mau terus belajar di segala hal,.. semoga Indah Dewi Pertiwi bisa go internasional,.. go girl,...
Dan semoga karya karyanya makin inovatif dan kreatif,... 


Kau sungguh meng Hipnotis aku,.!










14 komentar:

  1. pren,..Plis tinggalkan komen donk,.. untuk perbaikan ke depannya,.. thanks ya,...

    BalasHapus
  2. wow...
    sebetulnya baru liat nih ada Video Clip yang alur ceritanya mengalir dan "melompat" pada pita waktu.. ulasan yang menarik mba nis.. memang di butuhkan kesadaran untuk menyelamatkan titipan anak cucu kita ini.. dan memang wajib di mulai dari detik ini... "buatlah ruang yang sejuk karena mengalirnya udara dari bukaan dinding ke bukaan dinding lainnya, karena alam menghidupi kita, jika kita menghormatinya... "
    ulasan yang buaggussss... dan menginspirasi..
    (by U)

    BalasHapus
  3. ..ulasanya lumayan deh... untuk kedepannya.. bisa lebih tajam dan kalo perlu berimbang.. aku lihat apa yg terungkap dalam ulasan diatas masih berupa kekaguman dari pada memposisikan diri sebagai seorang pengamat ( woii.. ).. dan terlepas dari isi.. kalimatnya mengalir dan sangat hidup..
    =

    BalasHapus
  4. Buat Mas Bayu,..mudah2an setelah baca review ini ada yang tertarik dengan issue ini,.. paling tidak ada kesadaran pribadi,.. dimulai dari kita sendiri,... aku sih ingin mengawalinya dari diriku dulu, kucontohkan pada anakku,.. semoga juga berimbas ke lingkungan sekitarku,.... aminn,..
    btw makasih ya sudah mampir ,...

    BalasHapus
  5. buat mas anonim,.. makasih banget atas pendapatnya yang jujur,.. aku bukannya gak berimbang,.. tapi kenyataannya klip itu memang bagus bgt dan gak ada yang kurang menurut pandanganku,.. meski awalnya kupikir kayanya agak gak nyambung antara lagu dan klipnya,.. tapi menurutku sejauh itu bagus gak masalah,.. setelah kucermati intinya bahwa issue penyelamatan bumi ini harusnya jadi issue yang menghipnotis semua yang menonton,.. jadi kupikir gak terlalu jauh melenceng,... kalo dari segi yang lain sih kukira perfect semua,.. karena aku juga gak terlalu ahli di bidang beginian,... aku hanya mereview sebagai pengamat awam aja,.. jujur seperti yang kulihat,.. tetapi makasih ,.. mudah2an atas kritik ini aku bisa lebih baik lagi,..

    BalasHapus
  6. Aku Ikutannnn....heheheh ikut ter Hipnotis

    BalasHapus
  7. ...Nih punya ku...plis di koment.....
    http://syahbta.blogspot.com/2011/05/misteri-aliens-dalam-video-klip.html

    BalasHapus
  8. syahbta,..hahahhaha,..akhirnya,.. oke ntar aku liat,.. kita saling dukung ya,.. wish we luck guy,... hehehhehe,....

    BalasHapus
  9. ...Mau pencet " like " nggak ada...jd koment lagi...hehhehe...i LIKE...5 JEMPOL....aku share di Fb ya...

    BalasHapus
  10. hehhee,.. INDONESIA HIJAU,..thanks so much dateng lagi,.. iya nih emang gak dikasih,... makasih ya udah share di fbnya,.... u r rock guy,...

    BalasHapus
  11. keliatan sekali memang benar, di awal postingan disebutkan baru pertama review video klip, disimak di akhir kalimat harapan seperti Indah yang multi talent, dan berharap nggak ada yang pelit,. coba liat video2 nya Agnes Monica apalagi Tak Ada Logika tahun 2006, itu juga budget fantastis bahkan heboh saat itu, emang harus ke luar negeri ya? buktinya, dance sangat standar, dengan Cinta Laura aja masih bagus dia,

    btw, moga menang dech,...

    BalasHapus
  12. hem,... anonim,. thanks for coming dan nyempetin baca postinganku ini,... iya ini baru pertama kali,.. makanya mungkin rada aneh ya,.. hehehe,..
    emang untuk suatu hal yang bagus diperlukan pengorbanan lebih termasuk biaya,.. karena semua sekarang 'ada' harganya,... mungkin bisa sih ditekan,.. tapi itu bisa jadi kerja bakti atau kerja sosial,.. hehehe,...
    kalau soal luar negeri kan kubilang untuk dapet angle bagus gak harus ke luar negeri seperti yg banyak artis sekarang lakukan,.. justru menurutku kenapa gak eksplore tempat2 di Indonesia yg belum pernah di ekspos dimanapun tapi gak kalah indah,...tapi tetep harus diberi sentuhan tertentu biar lebih menarik,...
    makasih bgt masukannya ya,.. wish u luck,...

    BalasHapus
  13. pokok e siiiiiip mbak.....hehheee

    BalasHapus
  14. mince,.. makasih supportnya ya say.... thanks for coming,....

    BalasHapus